Senin, 29 Januari 2024 13:35 WIB
92
|-
Agenda Bimbingan Teknis (BIMTEK) Perencanaan Kinerja Guru dalam Platform Merdeka Mengajar (PMM) Tahun 2024 yang dilaksanakan pada hari Kamis, 25 Januari 2024 Pukul 07.30 - selesai yang dipimpin oleh Kepala Sekolah dan juga Wakil Kepala Sekolah beserta para hadirin Bapak/Ibu Dewan Guru, Analis Kepegawaian/serta Staff SMAN 1 Sungai Raya dengan Narasumber Yth Ibu Nurhasanah, S.P, M.Pd sebagai Pengawas Sekolah Ahli Madya. Kegiatan ini diselenggarakan di Ruang Aula Ki Hajar Dewantara SMA Negeri 1 Sungai Raya Kabupaten Kubu Raya.
"Mulai bulan Januari 2024, guru ASN hanya perlu mengisi perencanaan kinerja melalui PMM yang terintegrasi dengan e-Kinerja BKN," demikian tertulis dari Panduan Teknis Fitur Pengelolaan Kinerja Guru oleh Tim Kemendikbudristek dan Tim Pengembang Teknologi.
Dalam pelaksanaannya, kepala sekolah berperan sebagai asesor dan coach bagi guru. Kepala sekolah bertugas menyetujui dokumen Sasaran Kinerja Pegawai (SKP) dan melakukan observasi. Kepala sekolah juga diwajibkan mengisi SKP dan melakukan tahapan pengelolaan kinerja melalui PMM mulai 15 Januari 2024
PMM merupakan platform untuk menunjang implementasi Kurikulum Merdeka dan dapat membantu guru dalam mendapatkan referensi, inspirasi, dan pemahaman tentang Kurikulum Merdeka. Platform ini juga disediakan untuk menjadi teman penggerak bagi guru dan kepala sekolah dalam mengajar, belajar, dan berkarya.
Untuk mengakses PMM, para guru harus melakukan registrasi akun secara mandiri di website belajar.id atau dengan bantuan Operator Satuan Pendidikan di masing-masing sekolah. Setelah selesai registrasi, guru bisa mengakses PMM melalui aplikasi Merdeka Mengajar melalui Google Play Store atau melalui website https://guru.kemdikbud.go.id.
_______________________________________
Informasi Selengkapnya Follow & Subcribes:
Facebook: SMAN 1 Sungai Raya Kubu Raya
Tiktok: smansaserakuburaya
Instagram: smansaserakuburaya
Youtube: SMAN 1 Sungai Raya Kubu Raya
Website: sman1sungairayakuburaya.sch.id
#smansaserakuburaya #kuburaya
#perencanaankinerja2024 #platformmerdekamengajar
#DikbudKalbar #berahlak
#merdekamengajar #merdekabelajar